Makassar – Tim mahasiswa dari Program Studi Bisnis Digital, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Makassar (UNM) kembali menorehkan prestasi di kancah nasional. Tim yang beranggotakan Andi Sifa Ramadani, Miskatul Jannah, dan Muhammad Fauzan Ali Fatah berhasil meraih penghargaan Best Video 2 dalam ajang National Business Plan Competition Business Project 5.0.


Kompetisi bergengsi ini diselenggarakan oleh HIMANIS FIS-H UNM (Himpunan Mahasiswa Ilmu Administrasi FIS-H UNM) dan berlangsung pada tanggal 7–9 Mei 2025. Acara ini merupakan wadah bagi mahasiswa seluruh Indonesia untuk mengembangkan ide bisnis inovatif dan mempresentasikannya.

Karya video yang dikembangkan oleh tim UNM ini dinilai memiliki kualitas presentasi dan kreativitas visual yang luar biasa, sehingga mampu menarik perhatian dewan juri dan mengungguli peserta dari berbagai perguruan tinggi lainnya.

Prestasi ini menjadi bukti nyata kemampuan mahasiswa Prodi Bisnis Digital FEB UNM dalam mengintegrasikan ide bisnis yang matang dengan keterampilan komunikasi digital yang efektif. Keberhasilan ini diharapkan dapat memotivasi mahasiswa lain untuk terus berani berinovasi dan berpartisipasi dalam kompetisi tingkat nasional.